Akhir dari Windows
Microsoft Windows akan Berakhir
logo windows xp
Kamis, 7 Agustus 2008 | 15:36 WIB
JAKARTA, KAMIS – Tuntutan teknologi membuat Microsoft tak selamanya mengandalkan Windows sebagai produk andalannya. Akhir kejayaan Windows sepertinya telah diramalkan sendiri oleh Microsoft sehingga harus menggarap proyek pengembangan software baru yang akan menjadi penerusnya.
Software yang disebut-sebut dengan nama Midori itu dilaporkan memiliki konsep yang jauh berbeda dengan Windows. Jika Windows diarahkan mendukung satu komputer untuk setiap orang di setiap meja seperti visi Bill Gates, Midori akan terpusat ke Internet, bisa diakses kapan saja, di mana saja, dengan perangkat apa saja. Sebab Midori berjalan di atas platform hardware x86, x64, dan ARM dan bekerja di atas Winodws Hyper-V hypervisor atau bahkan proses Windows.
Windows sangat sesuai di zaman saat semua orang menggunakan satu perangkat komputer untuk semua pekerjaannya. Sebagai sistem operasi, fungsinya sangat tergantung pada setiap unit hardware. Sementara Midori tidak hanya mengatasi pembatasan perangkat namun juga lebih fleksibel kepada pengguna yang mobile.
Meski demikian, belum ada penjelasan apakah Midori akan menggantikan Windows atau hanya salah satu bagian saja. Kapan target dirilisnya Midori juga tidak disebutkan. Hanya ada jawaban singkat bahwa Midori adalah salah satu dari proyek inkubasi yang sedang berjalan di Microsoft sehingga terlalu dini untuk mengulasnya.
“Microsoft selalu berpikir tentang dan bagaimana mengeksplorasi inovasi agar orang dapat menggunakan teknologi dan Midori adalah salah satu proyek inkubasi yang sedang berjalan di Microsoft,” demikian jawaban resmi Microsoft yang dirilis edisi online PCMagazine. Pengembanagn Midori di bawah pimpinan Eric Rudder, Senior Vice President Technical Strategy Microsoft karena bagian dari proyek riset Singularity yang mengakomodasi open source.
Munculnya Midori mungkin jawaban Microsoft terhadap tantangan teknologi virtualisasi yang menjadi solusi wajib komputasi modern saat ini. Jika demikian, Midori mungkin akan diarahkan sebagai platform komputer bisnis. Untuk platform desktop, Microsoft tengah mengembangkan Windows 7 yang akan menjadi pengganti Vista mulai akhir 2009 atau awal 2010. Bagaimana nantinya, tunggu saja!
WAH
Windows Azure Awali Langkah Midori
Selasa, 28 Oktober 2008 | 08:45 WIB
JAKARTA, SELASA – Windows Azure, begitu ungkap raksasa software Microsoft, merupakan gebrakan komersial utama pertamanya untuk menghasilkan platform software berbasis cloud yang mampu meng-host dan menjalankan aplikasi dan program. Menurut Microsoft, Azure akan menyediakan komputasi dan storage on-demand untuk meng-host, menskalakan dan mengelola aplikasi Internet atau aplikasi cloud bagi para developer.
Melalui integrasinya dengan Visual Studio, Windows Azure mendukung pengalaman pengembangan yang konsisten. Pada tahap awal CTP, aplikasi-aplikasi NET managed yang dibangun dengan Visual Studio juga akan didukung. Windows Azure adalah platform terbuka yang akan mendukung bahasa dan lingkungan Microsoft maupun non-Microsoft. Tool dan bahasa ketiga seperti Eclipse, Ruby, PHP dan Phyton pun akan diterima Windows Azure.
Di masa depan – SharePoint Services dan Dynamics CRM Services akan menjadi bagian dari Azure dan mewakili masa depan yang mengasyikkan di mana aplikasi bisa di-deploy ke seluruh dunia dan disimpan dan dijalankan dari jarak jauh hanya dengan satu sentuhan tombol.
Tentu saja Azure membuka jalan bagi Midori (atau apa pun kelak namanya), mungkin di tahun 2010 atau setelahnya.
WIEK
Sumber: http://tekno.kompas.com/read/xml/2008/10/28/08453976/Windows.Azure.Awali.Langkah.Midori
Leave a Reply