Tablet BlackBerry Tinggal Menunggu Waktu

JAKARTA, KOMPAS.com – Research In Motion (RIM) dikabarkan tengah mengembangkan komputer tablet seperti iPad yang akan dirilis akhir tahun ini. Demikian dilansir situs
Wall Street Journal, Selasa (15/6/2010).
Perangkat tersebut kemungkinan menggunakan layar 8,9 inci, WiFi, dan Bluetooth. Sistem operasinya disebut-sebut dengan BlackBerry OS 6 yang baru saja diperkenalkan. Tapi, bagaimana wujudnya masih rahasia.
Wall Street Journal menyebut pengembangannya masih tahap awal dan masih mungkin mengalami perubahan.
Belum ada konfirmasi resmi dari RIM soal kabar tersebut. Sebelumnya, CEO RIM Mike Lazaridis sempat mengatakan bahwa pihaknya belum melihat potensi tablet dan tidak ingin konsep bahwa tablet sebagai pengganti notebook.
Lazaridis juga belum begitu yakin dengan kekuatan layar sentuh semata dengan menyebut bahwa konsumen masih lebih suka kehadiran keyboard QWERTY yang menjadi daya pikat BlackBerry. RIM sendiri sudah mengeluarkan dua smartphone berlayar sentuh, yakni Storm dan Storm2 yang tidak sepopuler perangkat berbasisi QWERTY.
Meski demikian, berbagai analis pasar memperkirakan pasar tablet akan mengalami peningkatan dalam beberapa tahun ke depan. Sejak diluncurkan, iPad telah terjual 2 juta unit dalam waktu 2 bulan saja. Produsen komputer lain seperti Dell dan HP sudah tengah mengembangkan produk tabletnya.
Jika RIM benar tengah meyiapkan komputer tablet, mungkin harus berkaca dari Palm. Pada tahun 2007, produsen smartphone asal AS itu pun menyiapkan sebuah komputer mini dengan nama Foleo sebagai pasangan yang sinkron dengan smartphone Treo yang tengah naik daun saat itu. Namun, Foleo gagal sebelum sempat dirilsi ke pasar setelah mendapat tanggapan miring dari pasar saat itu. Kini Palm telah diakuisis HP dan keduanya kemungkiinan bakal menggabungkan teknologi smartphone dan desktop, bukan tidak mungkin serius mengembangkan tablet.
Author: WAH

Sumber: kompas.com

Yohan Naftali

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.